• Jelajahi

    Copyright © Wonosobo Media
    Wonosobo Media Network

    Iklan

    Mencoba Liburan di Pantai Tanjung Penyu, Sajikan Spot Kemah Dengan Pemandangan yang Eksotis

    , 20.43 WIB
    KedaiKlenik | Madu Murni Indonesia

    Pantai Tanjung Penyu di Kab. Malang yang cocok buat liburan.

    Wonosobo Media - Berkunjung ke Kabupaten Malang di Provinsi Jawa Timur, terdapat banyak wisata yang bisa dijelajahi.


    Wisata yang ada di Kabupaten Malang pun beragam jenisnya, mulai dari wisata alam, wisata kuliner, hingga wisata sejarah dan lain-lain.


    Dari sekian banyak wisata yang ada di Kabupaten Malang, Pantai Tanjung Penyu menjadi salah satu yang cukup direkomendasikan.


    Dilansir dari akun YouTube Jejak Si Bon Bon pada tanggal 8/6/2024, Pantai Tanjung Penyu adalah objek wisata hidden gem layaknya surga.


    Pantai Tanjung Penyu jadi salah satu dari sekian banyaknya pantai cantik di Kabupaten Malang.


    Pantai ini terkenal dengan pasir putih dan air laut yang berwarna biru kehijauan.


    Lokasi dari Pantai Tanjung Penyu ada di Desa Sitiarjo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

    Pantai Tanjung Penyu ini bisa dituju dari pusat Kabupaten Malang dengan estimasi waktu sekitar 2 jam.


    Pantai Tanjung Penyu ini bisa dikunjungi selama 24 jam sebab tidak pernah ditutup lho.


    Dari segi harga tiket masuk, wisatawan harus membayar sekitar Rp 10.000,00 per orangnya.


    Bahkan terdapat area parkir, toilet, warung makan, spot foto dan gazebo untuk bersantai ria dengan nyaman.


    Wisatawan yang datang ke Pantai Tanjung Penyu bisa menikmati pemandangan alam yang eksotis.


    Suasana di pantai tersebut juga cukup sejuk dengan angin yang berhembus sepoi-sepoi.


    Bagi wisatawan yang ingin berkemah, Pantai Tanjung Penyu juga memiliki area yang cukup landai untuk mendirikan tenda.
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    Yang Menarik

    +