• Jelajahi

    Copyright © Wonosobo Media
    Wonosobo Media Network

    Iklan

    Nasi Liwet Bu Waris, Spot Kulineran di Solo, Hadirkan Sajian Khas dan Legendaris Sejak Tahun 1970!

    , 14.18 WIB
    KedaiKlenik | Madu Murni Indonesia

     

    Nasi Liwet Bu Waris yang khas dan nikmat legendaris di Solo.
    Nasi Liwet Bu Waris, Spot Kulineran di Solo yang khas dan nikmat sejak tahun 1970.


    Wonosobo Media - Ketika berada di Solo terdapat kulineran nikmat dengan sajian nasi liwet di Solo, Jawa Tengah memang menarik dicoba.


    Salah satu rekomendasi buat kulineran di Solo yaitu ada sajian Nasi Liwet Bu Waris yang dijamin nikmat cita rasanya.


    Nasi Liwet Bu Waris ini berjualan di Jl. Yos Sudarso, Jayengan, Kec. Serengan, Kota Surakarta, Jawa Tengah.


    Sajian kuliner Nikmat Nasi Liwet Khas Solo


    Berada di lapak Nasi Liwet Bu Waris ini menyajikan menu kulineran khas Solo, terdapat juga menu minuman teh yang bikin badan sehat bugar.


    Sajian teh ini terdapat campuran rempah pilihan seperti jahe bakar geprek, sereh, pandan, kapulaga, jeruk purut dan merica.


    Baca juga : Membaca Peradaban dan Kebudayaan Jawa: Kalijaga Sang Pamomong Zaman 


    Apalagi warung Nasi Liwet Bu Waris ini mudah sekali dicari, sebab hanya 160 meter arah selatan dari perempatan Jl. Tanjung Anom-Yos Sudarso.


    Menariknya, lapak Nasi Liwet Bu Waris ini juga buka setiap hari, mulai dari pagi serta buka pada sore hari.


    Jadwal buka pagi setiap pukul 06.00 hingga 10.00, sedangkan untuk jam sore yaitu dari pukul 17.00 sampai habis.


    Nah, khusus racikan teh yang menyehatkan ini menjadi menu andalan di lapak Nasi Liwet Bu Waris tapi hanya ada di sore hari.


    Dilansir dari akun YouTube Jony Rahardja, Nasi Liwet Bu Waris ini sudah berjualan sejak 1970 -an.


    Baca juga: Makam Pengelana di Negeri Kahyangan 


    Diketahui, Bu Waris sendiri berjualan ini melanjutkan usaha dari orang tuanya yang telah berjualan nasi liwet sebelum 1970an itu.


    Sehingga bisa dibilang lapak Nasi Liwet Bu Waris ini termasuk pelopor kuliner khas dan legendaris di Solo lho.


    Bisa dibilang masih satu generasi dengan Nasi Liwet Bu Wongso Lemu yang juga sangat terkenal di Solo.


    Selain itu, sajian teh yang menyehatkan beserta Nasi Liwet Bu Waris yang khas dan legedaris ini.


    Berada di lapak Bu Waris ini, juga menawarkan menu ketan bubuk juruh Bu Waris yang cita rasanya tak kalah enak.


    Dari segi harganya yang ditawarkan di lapak Nasi Liwet Bu Waris ini juga sangat terjangkau yaitu hanya Rp12 ribu per porsi.


    Sehingga dijamin bikin ketagihan, apalagi sikap penjualnya yang ramah dan pelayanannya sat-set.


    Satu porsi Nasi Liwet Bu Waris ini terdiri dari sajian berupa nasi liwet, telor hingga ayam suwir yang menggoda selera.


    Sedangkan untuk ketan bubuk juruh ini dibandrol kisaran Rp 5 ribu serta teh spesialnya cuma Rp3 ribu saja.***

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    Yang Menarik

    +