![]() |
Rekomendasi penginapan kece di kawasan Dataran Tinggi Dieng yang cocok buat ngadem. |
Wonosobo Media – Jika lagi suntuk sama hidup, jenuh sama deadline, atau cuma pengin kabur sejenak dari riuhnya kota.
Maka berkunjung ke Dieng bisa jadi tempat pelarian paling sah.
Terletak di Kabupaten Wonosobo, dan Banjarnegara dataran tinggi Dieng nggak cuma dingin secara suhu, tapi juga ngademin pikiran.
Dieng, yang sering disebut “Negeri di Atas Awan”, bukan cuma gimmick pemasaran.
Begitu sampai, kitw bakal disambut pemandangan perbukitan, kawah, candi, telaga warna-warni.
Nah, supaya liburanmu makin mantap, urusan tempat nginep juga nggak bisa asal.
Berikut ini tiga rekomendasi penginapan kece di Dieng yang nggak cuma nyaman.
Tetapi juga punya view yang bisa bikin kita lupa utang 😂.
1. Bintang Homestay Sikunir – Nginep di Atapnya Jawa
Rekomendasi penginapan kece satu ini berada di: Desa Sembungan, Kejajar, Wonosobo.
Bayangin bangun tidur, buka jendela, dan langsung disambut pemandangan Bukit Sikunir.
Itulah pengalaman yang ditawarkan oleh Bintang Homestay Sikunir.
Lokasinya ada di Desa Sembungan, yang secara geografis disebut-sebut sebagai desa tertinggi di Pulau Jawa.
Cuma 800 meter dari spot sunrise yang menawan, Sikunir, tempat ini jadi incaran para pemburu matahari terbit.
Fasilitas? Tenang, ada WiFi, TV, air panas, sampai kopi/teh gratis di kamar.
Suasananya tenang, udaranya sejuk, dan cocok buat yang ingun healing sambil ngopi di teras dan memandang view pegunungan.
2. Horison Resort Dieng – Rasa Bintang, Harga Bersahabat
Tak hanya itu saja, terdapat di: Jl. Raya Dieng, Rejosari, Tambi, Kejajar, Wonosobo ada tempat nginap yang tak kalah menariknya.
Bagi tipe pelancong yang ogah ribet dan maunya semua serba ada, Horison Resort Dieng bisa jadi pilihan pas.
Terletak strategis di kaki pegunungan Dieng, penginapan ini cuma selemparan batu dari Telaga Menjer atau kebun Teh Tambi.
Sebagai bagian dari jaringan Horison Group, penginapan ini punya standar pelayanan hotel bintang.
Tentunya lengkap dengan pemanas ruangan, parkiran lega, dan akses yang gampang ke berbagai destinasi hits di Dieng.
Pemandangan dari kamar? Jangan ditanya. Barisan pegunungan jadi hiasan utama tiap pagi.
3. Amerta Giri Hotel – Tengah Kota Rasa Alam
Selain Horison Resort Dieng ada juga penginapan yang cocok buat menemani liburan.
Penginapan ini cocok buat yang ingin semua serba dekat. Mini market? Ada. Toko oleh-oleh? Tinggal nyebrang.
Amerta Giri Hotel punya keunggulan strategis: letaknya pas di jalur utama menuju Dieng.
View langsung ke Gunung Sindoro jadi bonus utama. Pelayanannya ramah, keamanannya standby 24 jam.
Tentunya dari segi suasananya juga cocok buat istirahat setelah seharian keliling wisata.
Penginapan kece di kawasan Dieng ini lokasinya ada di: Jl. Dieng KM 11, Gumelar, Kuripan, Garung, Wonosobo.
Dieng itu bukan cuma tempat wisata, tapi juga ruang merenung.
Di sini, kita bisa melihat matahari terbit dari atas awan, mencicipi carica, sampai ngobrol dengan penduduk lokal yang hangat.
Tapi yang paling penting: kita bisa pulang dengan hati lebih ringan.
Jadi, sudah siap piknik ke Negeri di Atas Awan?